Wisata Alam Beach Forest Terima Penghargaan Tempat Wisata Terbaik Dari KPH Bondowoso

Pengelola Wisata Alam Beach Forest  menerima penghargaan dari perhutani Bondowoso
 


SITUBONDO, JBN Indonesia -  Tempat Wisata alam Beach Forest Situbondo menerima penghargaan dari KPH Bondowoso atas prestasinya dalam pengembangan destinasi  wisata alam wilayah Perum Perhutani KPH Bondowoso di Kabupaten Situbondo. Sabtu (30/12/2023). 


Penghargaan tersebut di terima pengelola tempat wisata disela - sela acara lomba mewarnai tingkat Taman Kanak - Kanak (TK) yang diadakan dalam rangka Anniversary Wisata Beah Forest ke-2. 


"Kebetulan Anniversary kita itu memang berdekatan dengan tahun baru, alhamdulilah lonjakan pengunjung diakhir tahun ini sangat luar biasa, dan yang lebih spesial lagi pada Anniversary atau ulang tahun tempat wisata Beach Forest ke-2 ini kita mendapat penghargaan dari KPH Bondowoso, " tutur H. Sulaiman selaku pengelola temoat wisata Beach Forest. 


H.Sulaiman  berharap dampak dari penghargaan yang diterima adalah terciptanya kepuasan pengunjung wisata alam sehingga promo wisata semakin meningkat, "Kepuasan dari pengunjung selain berdampak positif terhadap pengelolaan Wisata alam Baech forest ini tentu  juga akan berdampak pada meningkatnya kesejahteraan masyarakat desa sekitar lokasi wisata yang mendapat amanah pengelolaan hutan negara melalui Perhutani, " ucapnya. 


Acara mewarnai tingkat TK dalam rangka Anniversary Beach Forest ke-2 juga di hadiri Wakil Bupati Situbondo Nyai Hj. Khoirani, Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, S.H., S.I.K., M.H, perwakilan KPH Bondowoso, Ketua Komisi IV DPRD Situbondo dan beberapa pejabat Pemkab Situbondo. 



Topik Terkait

Baca Juga :